Sebentar lagi yang punya warung ada event “2nd Ride to JavaMild 2013″(baca: mudik lagi) Haiyah, hehehe.. :D. Barangkali sampeyan punya niat yang sama, melakukan perjalanan jauh pake motor.
Untuk persiapan motor mungkin sudah dibahas blogger senior 🙂 Artikel kali ini tentang bagaimana menjaga kebugaran fisik. Soalnya, berbagai kondisi jalan yang buruk bisa menguras tenaga karena kita harus menjaga kestabilan motor dan tetap konsentrasi.
Tips menjaga kebugaran fisik ketika melewati jalur Jakarta-Cirebon-Purwokerto.
1.Fisik dan stamina harus prima. Suplemen atau vitamin tambahan bisa menjadi bantuan untuk menjaga kebugaran.
2.Untuk menjaga kondisi tubuh tetap bugar, perlu istirahat yang cukup. Jika ada waktu jeda, maka manfaatkanlah sebaik mungkin, otak jangan dibebani pikiran neko-neko, dan hindari gerakan-gerakan ‘alay’ yang tak berguna.
3.Kondisi motor, terutama performa motor, harus baik. Kalau tidak sempurna, hal itu juga bisa menguras fisik. Makanya, penggantian oli, pemeriksaan air aki, cahaya lampu depan dan kondisi busi perlu diperhatikan dan dilakukan.
4.Teknik riding bisa memengaruhi kondisi fisik dan stamina. Agar tak cepat lelah, posisi duduk harus benar. Jangan terlalu ke belakang dan juga ke depan. Intinya, perhatikan siku tangan jangan sampai menekuk. Begitu juga dengan posisi lutut. Kemudian, ketika melewati jalan bergelombang, kita harus sigap untuk berdiri agar stabilitas kendaraan terjaga(offroad style).
5.Istirahat. Beristirahatlah saat terjadi kemacetan panjang. Apalagi di tengah malam yang dingin (berrrhhh). Keluarlah dari antrian dan beristirahat. Beristirahatlah bila anggota badan mulai kesemutan, mengantuk, atau sedang kesal(emosi).
Beristirahatlah bila yang dibonceng sakit (bagi yang bawa), kelelahan, atau lapar 😀 Sering terjadi bikers mania kurang peduli pada yang dibonceng. Ini menjadi awal petaka. Gunakan waktu istirahat untuk buang air(kencing), minum air putih, banyak berbaring meluruskan kaki dan tangan(tapi jangan sampe ketiduran ya), mengambil nafas dalam-dalam, santai, menenangkan hati dari amarah dan kesal 😀 Gunakan waktu untuk memeriksa kondisi kendaraan.
O..iya,pilih tempat istirahat yang nyaman dan aman. Tempat paling ideal, mesjid/mushola (skalian. Jangan beristirahat di pinggir jalan. Berbahaya,bro. Ancaman kendaraan nylonong karena pengemudi ngantuk atau kesal, besar. Apalagi beristirahat di tikungan jalan tanpa penerangan lampu jalan. Syereeeeeeem,Gan!
6.Perlengkapan berkendara. Pakai helm full face yang sudah standar SNI. Pakai sarung tangan, jaket, Masker, sepatu menutup mata kaki, dan persiapkan jas hujan model terpisah.
7.Terakhir Do’a, jangan pernah berusaha untuk menjadi peraih pole position di jalan raya. Itu berbahaya untuk keselamatan,”
Mantap,mudik terus…
SukaSuka
jadwal ridding mudik 2013
1. bulan maret (baru saja)
2. bulan juni (bayar pajak)
3. bulan agustus (lebaran, jkt-pwt-madiun PP)
4. november (ngabisin cuti) hehe
sampe hapal jalan2 yang rusak 😀
SukaSuka
sip gan, jangan lupa bawa uang. kalau kehabisan bensin bisa dorong sampai purwokerto
SukaSuka
apes gan, kemarin lupa cek aki, ternyata udah soak (udah 3 tahun belum ganti) jadinya dorong deh.. (motor saya vega non engkol)
SukaSuka